Profil Prestasi Siswa
![]() | pengembangan ekstrakulikuler Pengembangan Ekstrakulikuler SMA Negeri 2 Singingi Hilir Di SMA Negeri 2 Singingi Hilir memiliki kegiatan yang salah satunya adalah Ekstrakulikuler. Dimana ekstrakulikuler ini berguna untuk mengembangkan kemampuan dan menambah wawasan yang dimiliki oleh setiap siswa, yang dapat berguna bagi siswa maupun sekolah. Bagi siswa dalam kegiatan ekstrakulikuler berguna untuk menyalurkan bakat mereka. Sedangkan bagi sekolah dapat berguna untuk mengikuti berbagai perlombaan tingkat sekolah maupun tingkat nasional yang dapat membanggakan nama sekolah berkat prestasi yang diraih oleh siswanya. Beberapa jenis ekstrakulikuler yang terdapat di SMA N 2 Singingi Hilir adalah ROHIS, PMR, PRAMUKA, PASUS, ANGKLUNG, VOLI, dan SEPAK BOLA. Para siswa SMA N 2 Singingi Hilir sangat berantusias untuk mengikuti ekskul yang sesuai dengan bakat yang mereka miliki. Mereka dapat berlatih setiap minggunya sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya. Mereka dapat berlatih bersama dengan teman-temannya dan juga pembina. Bahkan dengan adanya kegiatan ekskul ini, mereka semakin terdorong untuk mengembangkan bakat yang telah mereka miliki. |
![]() | (SMANDA IN MTLC) juara 3 MTLC se provinsi riau |
![]() | PRESTASI DI BIDANG KEPRAMUKAAN Prestasi yang diraih anggota pramuka SMA NEGERI 2 Singingi Hilir SMA N 2 merupakan satu-satuya sekolah tingkat SLTA yang ada di Beringin Jaya. Walaupun sekolah ini baru, akan tetapi para siswa sudah banyak meraih prestasi. Berkat adanya ekstrakulikuler yang mendukung, para siswa semakin bersemangat untuk mengembangkan bakat yang telah dimilikinya. Semakin tahun prestasi para siswa SMA N 2 Singingi Hilir semakin meningkat, sehingga membuat para siswa lainnya ikut terpengaruh untuk mengembangkan bakat yang dimilikinya. Selain itu, dukungan dari sekolah juga menumbuhkan rasa semangat para siswa semakin bertambah untuk mengembangkan potensinya. Prestasi- prestasi yang telah diraih para siswa membuat bangga sekolah. Berikut daftar yang telah diraih para siswa SMA N 2 Singingi Hilir khususnya dalam bidang pramuka : • Juara 2 kemah bhakti 2008 tingkat SLTA putra kwaran Singing hilir • Juara 1 kemah bhakti 2011 SMA putra • Juara 2 kemah bhakti 2011 SMA putri • Juara 1 kemah bhakti 2012 SMA putra • Juara 2 kemah bhakti 2012 SMA putri • Juara 2 kemah bhakti 2013 SMA putra • Juara 2 kemah bhakti 2013 SMA putri • Juara 3 kemah bhakti 2015 SMA putra • Juara 1 kemah bhakti 2016 SMA putra • Juara 1 kemah bhakti 2016 SMA putri |


